Polisi dan Basarnas Berhasil Evakuasi 3 Warga Terjebak Arus Sungai di Tapanuli Tengah

Sumber: Humas Kepolisian Sektor (Polsek) Pinangsori
banner 468x60

Tapanuli Tengah, Sumut
Tim gabungan dari Kepolisian Sektor (Polsek) Pinangsori dan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Sibolga berhasil mengevakuasi tiga orang pemuda yang terjebak arus deras di Sungai Lubuk Nabolon, Lingkungan VII Kelurahan Pinangbaru, Kecamatan Pinangsori, Kabupaten Tapanuli Tengah, pada hari Selasa (18/11/2025).

Ketiga warga yang berstatus mahasiswa tersebut, yaitu ADI RAHMAT MENDROFA (24), TOLHAS EFFENDI HUTAGALUNG (24), dan TAUFIQ HIDAYAH ZEBUA (22), tidak dapat menyeberang karena derasnya arus sungai yang tiba-tiba meningkat.

Baca Juga :  Satreskrim Polres Labuhanbatu Berhasil Ungkap Komplotan Curanmor dan Pencuri Laptop Sekolah

Kapolsek Pinangsori, IPTU J. S. SINURAT, S.H., memimpin langsung tim evakuasi bersama tiga personel Polsek, dibantu oleh personel Basarnas Sibolga, BPBD, dan warga setempat.

Rombongan penyelamat tiba di lokasi sekitar pukul 08.00 WIB. Meskipun dalam kondisi lemah, ketiga korban dilaporkan masih dapat merespons komunikasi dari tim penyelamat. Namun, dengan debit air yang masih tinggi dan arus sungai yang sangat deras, upaya evakuasi dengan cara berenang dianggap terlalu berisiko.

“Karena kondisi korban yang sudah lemah, serta debit sungai yang masih tinggi dan arusnya deras, kami memutuskan untuk mencari lokasi yang lebih aman,” ujar Iptu J. S. Sinurat, S.H.

Tim kemudian mengambil keputusan strategis untuk menuntun ketiga korban menyusuri sungai ke arah hilir, menuju lokasi di mana arus sungai lebih tenang.

Baca Juga :  Tindak Tegas JF Diduga Pelaku Penimbunan BBM di SPBU 34.116.07

Sekitar pukul 11.00 WIB, setelah menemukan titik aman, ketiga mahasiswa tersebut akhirnya berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat.
Setelah evakuasi, ketiga korban langsung dibawa ke Puskesmas Pinangsori untuk menjalani pemeriksaan kesehatan.

Baca Juga :  Polres Tapanuli Tengah Edukasi Siswa SMA 2 Tukka, Tegaskan Bahaya Tawuran dan Narkoba

Hasil pengecekan menunjukkan bahwa ketiganya berada dalam kondisi baik dan tidak mengalami cedera serius. Keberhasilan evakuasi ini merupakan hasil sinergi yang cepat dan terkoordinasi antara Polsek Pinangsori, Basarnas, BPBD, dan partisipasi aktif dari masyarakat setempat.

(Arief N. Lubis)

Pos terkait